Majalah Sehat Nirmala (pelopor kesehatan Alami)
Bagaimana awal munculnya ide majalah ini?
Dimulai dari Ibu Andang Gunawan, pakar Food Combining di Indonesia, ingin berbagi ilmu dengan masyarakat setelah sukses menerbitkan buku Food Combining, yang menjadi salah satu buku best seller PT Gramedia Pustaka Utama. Dalam konteks yang lebih besar, majalah Nirmala adalah bagian dari konsep total Nirmala Wellness, pusat pelayanan terpadu kesehatan alami.
Apa alasan Nirmala memilih media cetak sebagai alat komunikasi edukasi tersebut, padahal ketika itu sudah masuk era dominasi media elektronik?
Walaupun media elektronik menunjukkan kenaikan pesat di era teknologi global, namun peranan medai cetak tetap dominan sebagai rujukan informasi yang valid, melengkapi media elektronik. Pada dasarnya, dalam proses belajar (menerima informasi baru), otak kita menyerap informasi melalui lihat, dengar dan catat. Media cetak adalah catatan yang setiap diperlukan informasi tersebut dengan membaca lagi bisa disegarkan kembali. Bukankah radio dan televisi sebenarnya kepanjangan dari komunikasi tatap muka (audio-visual) yang menjadi bagian dari komunikasi total? Majalah Nirmala memahami kekuatan media cetak sebagai alat edukasi terkuat untuk mencerdaskan masyarakat agar lebih sadar kesehatan. Tentu saja, Nirmala juga memanfaatkan kekuatan media elektronik, seperti media internet ini.
Apa visi dan misi Nirmala?
Menyebarluaskan gagasan tanggung jawab individu dalam menjaga kesehatan dan memberdayakan masyarakat dalam bidang kesehatan. Mengkomunikasikan pengobatan alternatif dan alamiah yang bisa dipertangung jawabkan. Mempromosikan gaya hidup sehat secara alami.
Apa visi dan misi Nirmala?
Menyebarluaskan gagasan tanggung jawab individu dalam menjaga kesehatan dan memberdayakan masyarakat dalam bidang kesehatan. Mengkomunikasikan pengobatan alternatif dan alamiah yang bisa dipertangung jawabkan. Mempromosikan gaya hidup sehat secara alami.
Siapa pembaca majalah Nirmala?
Kelompok SES A&B (menangah ke atas), berusia 25 tahun ke atas, sudah menikah, yang mempunyai kesadaran dan motivasi hidup sehat yang tinggi, sangat peduli pada upaya meningkatkan kesehatan, khususnya pemberdayaan kesehatan mandiri.
Rubrik-rubrik apa saja yang menjadi unggulan Nirmala?
Nirmala memiliki beragam rubrik yang telah menjadi klangenan pembaca, yaitu: Nutrisi, Dapur Sehat, Bahan Pangan, Herba, Terapi, Olah Tubuh, Info Ringkas, Cantik Alami, Psikologi, Sosok, Pengalamanku, Rekreasi dan Resensi. Selain itu, Nirmala disukai karena rubruk layanan pembaca, yaitu: Tanya Ahli, dan Sebelum ke Dokter. Sebagai pelengkap, Nirmala tampil membahas masalah aktual dalam rubrik Laporan Khusus, dan Features.
Kapan tanggal terbitnya?
Setiap bulan pada tanggal 1 mengawali bulan baru.
Di mana saja majalah Nirmala dapat diperoleh?
Majalah Nirmala beredar di toko buku dan kios terkemuka di seluruh Indonesia, terutama kota-kota besar. Selain lewat jalur eceran, Nirmala melayani secara langganan langsung. Bila Anda kesulitan mendapatkannya, silakan kontak bagian sirkulasi kami.
Apakah masih tersedia edisi-edisi lama Nirmala?
Kami melayani pesanan khusus untuk edisi lama dalam bentuk bundel ataupun lepasan. Namun, kami harus minta maaf bila kehabisan karena stock kami sangat terbatas. Untuk itu harap menghubungi langsung bagian sirkulasi kami.
Apakah isi Nirmala Online sama dengan edisi majalah?
Nirmala Online adalah web site resmi Nirmala Wellness dengan majalah Nirmala sebagai salah satu media komunikasinya. Karena itu, jelas isinya ada yang sama, tetapi berbeda dalam kedalaman tinjauan dan pengupasan masalah yang dibahasnya. Nirmala Online lebih fokus pada aktualitas, sedangkan majalah (edisi cetak) lebih pada segi kejelasan yang lebih lengkap.
Bagaimana cara mendapatkan majalah Nirmala di Jerman dan sekitarnya?
Hubungi kami BSI Kharisma melalui email : bsi_kharisma@yahoo.com
Kontak:
Majalah NIRMALA
Jl. Ir. H. Juanda No. 100 Ciputat Raya
Jakarta 14519
Telp. 021-74711551 (hunting)
website: www.nirmalamagazine.com
Facebook: NIRMALA magazine